Ukuran Oli Shock Depan Vario 150

Ukuran Oli Shock Depan Vario 150 – Apakah Anda termasuk golongan orang yang ingin memiliki motor yang selalu bisa memberi rasa nyaman saat berkendara? Bukan hanya golongan sih kalau soal kenyamanan saat berkendara menggunakan motor, pastinya semua orang menginginkan kenyamanan tersebut. Kali ini motopedia.id akan bahas Berapa Ukuran Oli Shock Depan Vario 150?

Biasanya kenyamanan berkendara terletak pada sistem suspensi atau shock motor. Anda bisa memperbaiki dan mengganti oli shock depan atau ukuran shock belakang vario dengan takaran atau ukuran yang tepat ya teman-teman. Dalam proses perawatan, takaran oli shock baik depan maupun belakang harus sesuai biar empuk. Berapakah takaran oli shock depan biar empuk?

Fungsi Shock Depan Motor

Shock pada suatu kendaraan sebagai elemen kaki-kaki yang bakal bekerja untuk menahan getaran supaya tidak besar dirasakan oleh pengendara. Tetapi apa yang akan terjadi nantinya apabila shock depan atau belakang pada motor tidak bekerja dengan baik? Pernyataan tentang ketidaknyamanan motor pasti akan ada.

Adapun beberapa yang menjadi penyebab tidak bekerjanya shock motor, khususnya pada shock depan. Tidak kecuali ada kebocoran oli shock depan. Dengan kata lain harus memperbaiki atau mengganti oli shock depan. Namun, takaran atau ukuran harus sesuai dengan standar.

Setiap kendaraan memiliki takaran oli shock yang berbeda-beda. Oleh karena itu, takaran oli shock harus pas, kenapa? Karena dapat mempengaruhi dalam pengendalian kendaraan. Sistem suspensi yang terawat akan meminimalisir risiko kecelakaan.

Baca Juga: Perbedaan Vario Techno dan CBS

Meski banyak shock aftermarket dengan embel-embel adjustable alias bisa mengatur keras empuknya, ternyata pada dasarnya semua shock depan motor standar sudah bisa diatur lo. Jadi, buat yang merasa shock depan motor Anda terlalu keras atau terlalu empuk hingga mentok, tinggal atur saja tingkat kekerasannya.

Hanya saja, ada langkah-langkah tersendiri untuk mengatur tingkat kekerasan shock standar. Sebaliknya, jika takaran oli shock jadi lebih banyak, shock akan menjadi makin keras. Ukuran oli shock depan berbeda satu dengan lain meskipun satu jenis merek. Data volume atau takaran ini bertujuan untuk membantu yang membutuhkan takaran oli shock depan motor honda vario 150.

Takaran Ukuran Oli Shock Depan Vario 150 Biar Empuk

Ukuran Oli Shock Depan Vario 150 Biar Empuk
Ukuran Oli Shock Depan Vario 150 Biar Empuk

Fungsi dari shock adalah untuk meredam kejutan saat kendaraan melaju pada jalan berlubang atau jalanan tidak rata. Apabila shock mengalami masalah kebocoran atau shock sudah jebol maka saat melintasi jalan berlubang dan jalan bergelombang akan terasa jedag-jedug ketika posisi as shock akan naik lagi ke atas. Oleh karena itu takaran pada oli shock ini perlu takaran yang pas biar empuk saat berkendara di jalan yang bergelombang atau berlubang.

Ukuran Oli Shock Depan Vario 150

Untuk bonus buat Anda-anda sekalian, admin bukan cuma membagikan informasi takaran oli shock depan untuk semua motor Honda Vario, yakni sebagai berikut :

Tipe Motor VarioUkuran Oli
Honda Vario 110 Karbu62ml
Honda Vario 110 FI62ml
Honda Vario 110 ESP62ml
Honda Vario 125 201362ml
Honda Vario 125 LED62ml
Honda Vario 15062ml

Apabila menginginkan shock depan yang halus atau empuk, Anda tinggal menurunkan takaran oli shocknya. Tetapi yang perlu jadi perhatian ialah jangan sampai melakukan pengurangan oli shock secara berlebihan. Anda bisa menurunkan takaran oli shock dalam jumlah sekitar 2ml hingga 5ml untuk setiap shock.

Contohnya Honda Vario 110 FI mempunyai takaran umum ialah 76ml per satu shock, karena itu kita bisa isi sekitar 71ml per satu shocknya atau secara keseluruhan, Anda memerlukan oli shock dengan takaran 142ml.

Berdasarkan perhitungan tersebut, agar shock depan empuk maka takaran oli shock depan bisa Anda kurangi beberapa ml dari keseluruhan takaran oli shock standar nya.

Baca Juga: Ini Penyebab Motor Vario 125 Tidak Bisa Distarter dan Diengkol

Demikian pembahasan mengenai Takaran Oli Shock Depan Honda Vario 150 biar empuk. Semoga bermanfaat bagi Anda. Sekian Terima Kasih.

2 thoughts on “Ukuran Oli Shock Depan Vario 150”

Leave a Comment